Jakarta, IDN Times - Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono memastikan, situasi di Laut Natuna, Kepulauan Riau, dalam kondisi aman terkendali.
Yudo menyampaikan hal ini untuk menanggapi adanya pesawat pengintai P-8 milik Angkatan Udara Australia (RAAF), dicegat jet tempur J-16 China di atas Laut China Selatan (LCS) pada 26 Mei 2022.
"Laut Natuna saya jamin sampai saat ini masih aman terkendali. Tidak ada insiden. Sudah saya laporkan ke DPR saat rapat dengar pendapat (RDP)," kata Yudo usai meresmikan Studio Nusantara Sagoro, di Mabesal Cilangkap, Jakarta Timur, seperti dilansir ANTARA, Rabu (8/6/2022).
Yudo mengatakan, sudah mengonfirmasi langsung kepada Komandan Gugus Tempur Laut (Guspurla) perihal peristiwa tersebut, namun tidak ada insiden berarti.
Guspurla pun langsung mengerahkan satu unit pesawat patroli dan satu unit kapal Korvet kelas Parchim, guna memastikan keamanan Laut Natuna Utara usai insiden pencegatan di Laut China Selatan.
