Jakarta, IDN Times - Sekretaris Kabinet, Teddy Indra Wijaya, membantah Presiden Prabowo Subianto akan mengganti Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dari jabatan Kapolri. Menurutnya, Listyo juga baru menghadap Prabowo untuk menyampaikan laporan bulanan.
"Kemarin baru saja menghadap Pak Presiden, memberikan laporan bulanan seperti biasanya," ujar Teddy kepada jurnalis, Rabu (4/6/2025).
Teddy mengatakan, Listyo juga akan ikut mendampingi Presiden Prabowo kunjungan kerja ke Kalimantan Barat, pada Kamis (5/6/2025).
"Besok, Pak Kapolri akan ikut dalam kunjungan kerja Presiden ke Kalimantan Barat, mau meninjau panen jagung," ucap dia.