Bogor, IDN Times - Pilot pesawat Sriwijaya Air SJ 182, Kapten Afwan dikenal sebagai sosok yang rendah hati di lingkungan tempat tinggalnya. Dia juga aktif di bidang keagamaan di lingkungan rumahnya di Komplek Bumi Cibinong Endah (BCE), Kelurahan Sukahati, Cibinong, Kabupaten Bogor.
Ketua RT 01/10, Kelurahan Sukahati, Cibinong, Kabupaten Bogor, Agus Pramudibyo mengaku terkejut mengetahui infomasi Kapten Afwan dikabarkan menjadi pilot pesawat yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu pada Sabtu 9 Januari 2021. Informasi itu diterimanya melalui pemberitaan.
"(Informasi) awalnya dari tetangga nonton tv pesawat Sriwijaya yang ke Pontianak jatuh katanya Pak Afwan. Beliau memang pilot Sriwijaya," ungkapnya saat ditemui di rumah duka, Minggu (10/1/2021).
