Presiden Prabowo Subianto memimpin upacara sakral Prasetya Perwira TNI dan Polri Tahun 2025 yang digelar di Istana Negara, Rabu (23/7). (dok. Tim Komunikasi Prabowo)
Prabowo tidak hanya memimpin jalannya upacara, tetapi juga menjadi saksi lahirnya generasi baru perwira yang diharapkan menjadi penjaga kedaulatan dan kehormatan bangsa. Dalam amanatnya, Prabowo mengingatkan kesungguhan dan ketulusan pengabdian yang telah diucapkan para perwira di hadapan bangsa dan Tuhan.
“Tolonglah dihayati dan disimak apa yang telah saudara ucapkan. Hari ini di hadapan seluruh rakyat Indonesia, di hadapan Tuhan Maha Besar, saudara telah menyatakan merelakan jiwa dan ragamu untuk bangsa dan negara,” kata Prabowo.
“Kedaulatan bangsa, kehormatan bangsa, keselamatan rakyat ada di pundakmu. Diharapkan oleh rakyat, dinantikan oleh rakyat pengabdianmu, baktimu, dan bila perlu pengorbananmu yang terakhir,” lanjutnya. (WEB)
*Artikel ini merupakan kerja sama antara IDN Times dengan Tim Komunikasi Prabowo