Kabidhumas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Budi Hermanto (IDN Times/Irfan Fathurohman)
Berdasarkan pemeriksaan 10 saksi, Lula disebut baru saja menjalani operasi batu ginjal. Selain itu, Lula juga memiliki riwayat asam lambung akut.
Lula menjalani operasi batu ginjal di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI). Namun demikian, polisi masih mendalami tentang kepastian kapan operasi itu dilaksanakan.
“Karena kan korban almarhum itu habis operasi batu ginjal, ya, tanggalnya lagi dicek ke RSPI. Habis operasi batu ginjal, sama (punya) asam lambung akut,” kata Budi.
Tentang penyakit batu ginjal tersebut, kata dia, polisi juga menemukan barang bukti pendukung. Budi mengatakan, penyidik menemukan obat-obatan terkait pemulihan pascaoperasi batu ginjal.
“Iya, betul (ditemukan obat terapi batu ginjal),” kata Budi.
Meski demikian, penyidik masih mendalami soal penyakit tersebut.
“Nanti pastinya kan itu ada surat konsultasi berobat ke dokter. Itu yang lagi didalami oleh pihak Polres Jaksel dan Polsek Kebayoran Baru,” ujar dia.