Jakarta, IDN Times - Tim khusus (timsus) Polri akan menggelar rekonstruksi pembunuhan berencana Brigdir J di rumah dinas Irjen Pol Ferdy Sambo, Perumahan Polri, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Selasa (30/8/2022) besok.
Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo menegaskan, rekonstruksi akan dilaksanakan hanya di rumah dinas. Seperti diketahui, perencanaan pembunuhan berlangsung di lantai tiga rumah pribadi Sambo di Jalan Saguling.
“(Rekonstruksi) di tempat kejadian perkara (TKP) Duren Tiga,” kata Dedi saat dihubungi, Senin (29/8/2022).
