Depok, IDN Times - Festival kebudayaan Lebaran Depok yang diselenggarakan Pemerintah Kota Depok bersama Kumpulan Orang Orang Depok (KOOD), mendapat kunjungan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno. Dia menilai bahasa Betawi Ora Depok memiliki bahasa yang berbeda dari bahasa Betawi umumnya.
Sandiaga mengatakan, Festival Lebaran Depok merupakan upaya Pemerintah Kota Depok bersama KOOD melestarikan budaya dan mengedepankan toleransi antar umat beragama. Menurut Sandi, festival ini dapat menumbuhkan budaya toleransi, gotong royong, dan keguyuban dalam menjaga silaturahmi antar warga.
"Kita ingin budaya gotong royong dan guyub guyub menjaga silaturahmi, serta melestarikan budaya seni dan bahasa asli masyarakat Kota Depok, saya tadi dapat kamusnya," ujar Sandiaga saat ditemui IDN Times, Minggu (5/6/2022).