ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya
Abu Bakar Ba'asyir telah berulang kali keluar masuk penjara karena kasus terorisme. Vonis 15 tahun penjara saat ini adalah hukuman terpanjang yang pernah dia terima.
Banyak orang juga meyakini Ba'asyir pernah menjadi pemimpin spiritual Jemaah Islamiah (JI), sebuah kelompok bayangan yang memiliki hubungan dengan al-Qaeda. Ia juga dikenal telah menyuarakan dukungan untuk pemimpin al-Qaeda, Osama Bin Laden, yang tewas dalam sergapan tentara Amerika Serikat di Abbottabad, Pakistan pada 2011.
Ba'asyir merupakan mastermind atau dalang pemboman di Bali pada 2002 lalu. Bom Bali itu menewaskan 202 orang. Ba'asyir sempat dipenjara pada Maret 2005 atas kaitannya dalam tragedi itu. Tetapi kemudian ia dibebaskan karena mengajukan banding.
Abu Bakar Ba'asyir juga pernah ditangkap dan dituduh terkait sejumlah serangan bom lainnya, termasuk penyerangan Hotel Marriott di Jakarta pada 2003 yang menewaskan 14 orang. Ia bahkan dituding merencanakan pembunuhan Megawati Sukarnoputri, Presiden ke-5 Republik Indonesia.