Jakarta, IDN Times - Mantan Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Muhammad Zainul Majdi membantah laporan investigasi yang diturunkan oleh Majalah Tempo pada pekan ini. Di dalam pemberitaan mereka yang bertajuk "Fulus Panas Tambang Emas", pria yang akrab disapa Tuanku Guru Bajang (TGB) disebut menerima aliran dana sebesar Rp1,15 miliar pada 2010 lalu.
Uang itu diduga berasal dari PT Recapital Asset Management milik sahabat TGB, Rosan Roeslani. Perusahaan milik Rosan itu merupakan lembaga yang mengelola investasi Grup Bakrie ketika membeli saham PT Newmont.
Namun, dalam keterangan pers yang dilakukan pada hari ini, TGB membantah uang tersebut berasal dari aliran dana pembelian saham PT Newmont.
"Uang itu ditransfer karena saya meminjam ke Bapak Rosan Roeslani. Kami sudah berkenal sudah lama, sejak saya masih menjadi anggota DPR pada 2004-2005," ujar TGB di sebuah restoran di Jakarta pada Rabu (19/9).
Lalu, untuk apa uang sebesar itu digunakan oleh TGB? Dan apa betul uang dengan nominal yang sama juga mengalir ke rekening istrinya?
