Jakarta, IDN Times - Jagat maya dibuat viral dengan dugaan kasus pelecehan oleh seorang pria terhadap seorang anak di Mal Bintaro Exchange. Dalam video awal yang beredar, nampak pria itu coba dikejar pengunjung berikut satpam di mal.
Pria tersebut disebut-sebut melecehkan seorang. Di mana si perekam merasa tak terima karena anaknya dicolek-colek pria itu. Setidaknya video ini viral usai diunggah di laman instagram @missdevi. Sang orangtua merasa syok saat anaknya diduga dicolek pria itu.
"Saya lagi di Bintaro Exchange sedang mengalami kejadian yang tidak mengenakan. Anak aku dicolek oleh laki-laki dewasa, ini aku langsung giring dia dan satpam Bintaro Exchange, ternyata bukan hanya aku, tetapi anak-anak lain (juga), sakit dia," ujar si orangtua anak tersebut dalam video tersebut dikutip IDN Times, Senin (27/6/2022).