Jakarta, IDN Times - Ibu kota Uni Emirat Arab, Abu Dhabi, mengumumkan pada Rabu (6/4/2022) bahwa mereka akan mulai melarang penggunaan kantong plastik sekali pakai mulai Juni mendatang.
Langkah terbaru negara yang kaya minyak itu diklaim sebagai upaya untuk memajukan tujuan pengurangan karbon yang ambisius.
Pernyataan dari kantor media yang dikelola pemerintah Abu Dhabi tidak merinci bagaimana larangan tersebut akan ditegakkan, dilansir Al Arabiya.
