Jakarta, IDN Times - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden akhirnya kembali bertemu dengan Presiden China Xi Jinping di San Fransisco, sebelum pertemuan puncak APEC 2023. Terakhir kali mereka bertemu adalah ketika menghadiri KTT G20 di Bali, setahun yang lalu.
Biden menyambut Xi di Filoli Estate, sebuah rumah pedesaan, 48 kilometer dari selatan San Fransisco, di sela KTT APEC 2023.
“AS dan China harus memastikan bahwa persaingan kedua negara tidak berubah menjadi konflik dan mengelola hubungan secara bertanggung jawab,” kata Biden kepada Xi, dikutip dari Channel News Asia, Kamis (16/11/2023).
Sementara itu, Xi meminta agar Biden dapat ‘mengendalikan’ AS supaya menahan diri dan tidak bertindak gegabah.
“Penting bagi China dan AS untuk saling menghargai prinsip dan garis batas satu sama lain, serta menahan diri dan tidak gegabah,” ucap Xi.
Selain itu, sejumlah isu juga dibahas kedua pemimpin ini. Berikut rangkumannya: