TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Puluhan Orang Tewas Imbas Bom di Masjid Afghanistan, Taliban Abai?

Taliban belum mampu menunaikan janjinya soal keamanan

Ilustrasi Bom (IDN Times/Mardya Shakti)

Jakarta, IDN Times - Sebuah masjid di ibu kota Kabul, Afghanistan, menjadi sasaran pengeboman pada Rabu (17/8/2022). Bom meledak ketika jemaah sedang menunaikan salat maghrib.

Pejabat Taliban yang berwenang tidak memberikan rincian tentang korban jiwa. Tapi organisasi non-pemerintah Italia, Emergency, mengatakan rumah sakit yang mereka kelola merawat 27 pasien terluka. Dari jumlah tersebut, tiga orang meninggal dunia.

Baca Juga: Seru! Pengungsi Afghanistan di Kupang Ikut Lomba Makan Kerupuk

1. Ulama besar termasuk korban tewas

Masjid yang menjadi sasaran ledakan adalah Siddiquiya di lingkungan Kher Khanna. Itu merupakan bangunan yang berada di sebelah utara ibu kota Kabul.

Melansir Reuters, salah satu dari mereka yang meninggal adalah Mullah Amir Mohammad Kabuli, salah satu ulama yang berada di dalam masjid. Banyak dari jemaah yang terluka dilarikan ke rumah sakit yang dikelola LSM Italia. Lima di antara yang terluka adalah anak-anak.

Juru bicara Taliban dari kepolisian Kabul, Khalid Zadran, megonfirmasi ledakan bom di masjid itu. Namun Zadran tidak menyebutkan secara rinci jumlah korban jiwa atau korban tewas dari insiden.

2. Taliban berjanji akan menghukum pelaku

Ledakan di masjid itu sangat kuat sehingga merusak gedung-gedung di sekitarnya. Ambulans segera bergegas menuju lokasi dan membawa para korban untuk dirawat. Tim intelijen dari Taliban telah berada di lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan. 

"Pembunuh warga sipil dan pelaku akan segera dihukum karena kejahatan mereka," kata juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid dikutip Associated Press. 

Ada kekhawatiran bahwa jumlah korban akan meningkat. Sejauh ini laporan korban tewas bervariasi, antara 10 sampai 20 orang meninggal akibat insiden ledakan bom tersebut.

Baca Juga: Kisah Perempuan Afghanistan: Dipukuli dan Diancam Dibunuh Taliban 

Verified Writer

Pri Saja

Petani Kata

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya