Jakarta, IDN Times - Korban tewas pesawat latih Angkatan Udara Bangladesh yang jatuh menimpa sebuah sekolah di Dhaka bertambah. Kini, sudah 25 orang meninggal akibat insiden yang terjadi pada Senin (20/7/2025) tersebut.
Korban tewas salah satunya adalah pilot dan 24 orang lainnya yang sebagian besar merupakan pelajar. Sementara, ada 171 orang terluka akibat insiden itu.
"Banyak di antaranya mengalami luka bakar, dibawa dengan helikopter, ambulans, becak bermotor, dipeluk petugas pemadam kebakaran, serta orang tua," kata pejabat wilayah tersebut, dikutip Korea Herald, Selasa (22/7/2025).
Awalnya, laporan setelah kecelakaan menyebutkan 20 orang tewas. Sebanyak orang meninggal dunia akibat luka-luka mereka semalaman. Dokter mengatakan, kondisi sekitar 20-an korban luka masih kritis.
Pesawat latih F-7 BGI buatan China tersebut mengalami kerusakan teknis beberapa saat setelah lepas landas pukul 13.06 waktu setempat, dan pilot berusaha mengalihkan pesawat ke daerah yang lebih jarang penduduknya sebelum jatuh menimpa kampus Milestone School and College, menurut pernyataan militer Bangladesh.