Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Menteri Koordinator bidang kemaritiman dan investasi, Luhut Pandjaitan (www.instagram.com/@luhut.pandjaitan)

Dili, IDN Times - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dijadwalkan hadir pada pelantikan pejuang kemerdekaan Timor Leste, Xanana Gusmao menjadi Perdana Menteri. Luhut mewakili pemerintah Indonesia. Acara pelantikan digelar di Istana Presiden Nicolau Lobato, di Dili, ibukota Timor Leste, hari ini, Sabtu (1/7/2023). 

Luhut Binsar Pandjaitan dijadwalkan tiba di Dili sekitar pukul 14.00 waktu setempat, atau dua jam lebih dulu dibanding waktu Indonesia Bagian Barat. Dari bandara Presiden Nicolau Lobato, Luhut yang disambut Dutabesar Republik Indonesia untuk Timor Leste, Okto Dorinus Manik akan mampir ke Wisma Indonesia.

1. Presiden Jose Ramos-Horta akan melantik Xanana Gusmao

Acara pelantikan pejuang kemerdekaan Timor Leste, Xanana Gusmão menjadi Perdana Menteri di Dili, ibukota Timor Leste, hari ini, Sabtu 1 Juli 2023.

Acara pelantikan diselenggarakan oleh kantor Presiden Ramos-Horta, pukul 16.00 waktu setempat. Menurut undangan yang diterima IDN Times, acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Timor Leste, "Patria, Patria". Dilanjutkan dengan pembacaan Dekrit Presiden tentang pelantikan pemerintahan konstitusional yang ke-IX di Republik Demokratik Timor Leste. Presiden Horta akan mengambil sumpah PM Xanana.

PM Xanana akan berpidato. Dilanjutkan pidato Presiden Horta. Akan diputar pula video pendek tentang seorang pemilih dan anak, yang ingin bertemu 'Avo Nana', sebutan kesayangan rakyat Timor Leste untuk Xanana.  Tarian khas lokal dari Maubisse, "Sergala" akan memeriahkan acara pelantikan.

2. Xanana pejuang kemerdekaan yang jadi pemimpin negaranya

Acara pelantikan pejuang kemerdekaan Timor Leste, Xanana Gusmão menjadi Perdana Menteri di Dili, ibukota Timor Leste, hari ini, Sabtu 1 Juli 2023. (IDN Times/Uni Lubis)

Xanana Gusmao, lahir dengan nama Jose Alexandre Gusmao,  di Manatulo Timor Leste, 20 Juni 1946. Kay Rala Xanana Gusmao, demikian dia juga disebut dengan respek, adalah figur sentral dalam perjalanan sejarah negeri yang selama 24 tahun pernah jadi bagian dari Indonesia, sebelum resmi menjadi negeri yang berdaulat pada 20 Juni 2002.

Xanana akan menjabat PM Timor Leste untuk masa jabatan lima tahun ke depan.  Xanana adalah presiden pertama setelah Timor Leste merdeka, bertugas pada 2002-2007, dan pernah menjadi PM pada 2007-2015. 

3. Presiden Ramos-Horta mempertemukan Xanana dengan Taur Matan Ruak

Acara pelantikan pejuang kemerdekaan Timor Leste, Xanana Gusmão menjadi Perdana Menteri di Dili, ibukota Timor Leste, hari ini, Sabtu 1 Juli 2023.

Partai  Nasional Untuk Rekonstruksi Timor  (CNRT) pimpinan Xanana mengalahkan Partai Fretilin pimpinan Taur Matan Ruak, petahana PM, dalam Pemilu Mei lalu.  Hubungan antara Xanana dengan Taur Matan Ruak tidak baik.

Untuk kelancaran transisi kepemimpinan dari PM Taur Matan Ruak ke PM Xanana, Presiden Ramos-Horta mengundang kedua pejuang kemerdekaan itu ke istana pada Jumat, 30 Juni 2023 atau sehari sebelum pelantikan Xanana.

Kepada media lokal, Horta mengatakan bahwa Taur Matan Ruak memastikan menyerahkan dokumen pekerjaan selama lima tahun pemerintahannya kepada PM Xanana. Begitu juga dokumen terkait menteri dan kementerian. 

"Tiba saatnya bagi dua pejuang hebat negara dan rakyat kita untuk akhirnya bertemu.  Yang satu adalah pemikir strategi dan satunya pemikir taktis militer. Keduanya adalah politisi dengan pengalaman kaya selama 20 tahun membangun negeri kita. Mereka tahu kapan harus bicara satu sama lain," kata Horta seperti dikutip Tatoli, media lokal.

Sejumlah tamu dari Indonesia hadir pula di Dili untuk pelantikan Xanana. Di antaranya  mantan Menteri KKP Susi Pudjiastuti, mantan Wakil Menteri Luar Negeri Dino Patti Djalal,  Gubernur Nusa Tenggara Timur Victor Laiskodat, Senator Dewan Perwakilan Daerah Bali, I Gusti Ngurah Arya Wedakarna dan Bupati Belu Taolin Agustinus, aktris Christine Hakim dan budayawan Eros Djarot. Hadir juga penulis Okky Madasari dan Dipo Alam, mantan sekretaris kabinet di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Editorial Team