Jakarta, IDN Times - Komando Pusat Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) atau NAVCENT menjelaskan bahwa Israel, Bahrain, dan Uni Emirat Arab (UEA) ikut serta dalam latihan militer gabungan di Laut Merah. Pernyataan itu disampaikan NAVCENT pada Kamis (11/11/2021).
Momen ini menandakan untuk pertama kalinya kedua negara Arab latihan militer bersama dengan Israel.
Dikutip Reuters, latihan ini dimulai sejak 11 November hingga lima hari ke depan. Kegiatan latihan akan berfokus pada peningkatan ketangkasan dalam taktik operasi laut, termasuk pencarian dan pemusnahan.