Jakarta, IDN Times - Seorang pria yang diduga sebagai dalang di balik penembakan senator konservatif Kolombia sekaligus calon presiden Miguel Uribe Turbay telah ditangkap pada Sabtu (5/7/2025).
Elder José Arteaga Hernández, atau yang dikenal dengan nama alias "Chipi" atau "Costeño," ditangkap di sebuah kawasan di bagian barat laut ibu kota, Bogotá. Polisi mengatakan bahwa dialah yang mengoordinasi serangan terhadap Uribe dan merekrut seorang remaja berusia 15 tahun untuk melakukan penembakan dan memberinya senjata. Empat orang lainnya telah ditangkap lebih awal, termasuk remaja yang dituduh melakukan penembakan.
Uribe, calon presiden dari partai oposisi konservatif Pusat Demokrat, ditembak dua kali di bagian kepala dan satu kali di lutur saat berkampanye di Bogotá pada 7 Juni. Pria berusia 39 tahun itu masih dalam kondisi kritis usai menjalani beberapa operasi serius. Motif percobaan pembunuhan terhadapnya masih diselidiki.