Jakarta, IDN Times - Momen kepanikan terlihat di lobi Hotel Fullerton Oceanpark Hong Kong pada Rabu (24/9/2025) sekitar pukul 06.00 waktu setempat. Ombak terlihat menerjang dan membanjiri hotel mewah itu. Ini semua merupakan dampak dari Topan Super Ragasa yang mulai tiba di Hong Kong sejak pagi tadi.
Posisi hotel mewah itu yang berada tepat di area pantai membuatnya rentan diterjang ombak. Hotel Fullerton Hong Kong kena ombak direkam kamera dan viral di media sosial. Pintu kaca dan jendela pecah akibat gelombang ombak. Seorang pria terlihat terbawa arus air di dalam lobi.
Di dalam video ombak hantam Hotel Fullerton Hong Kong terlihat tinggi air sudah mencapai lutut pria. Staf hotel pun terdengar mendesak orang-orang untuk meninggalkan lobi.
Dikutip dari laman Hong Kong Free Press pada hari ini, tidak ada warga yang menjadi korban dari peristiwa tersebut. "Tidak ada korban luka dari laporan yang kami terima. Kami telah mengerahkan sumber daya tambahan, dan melakukan segala yang kami bisa untuk mengurangi dampak yang ditimbulkan oleh topan super guna menjaga keselamatan dan kesejahteraan tamu kami," demikian keterangan tertulis dari manajemen Hotel Fullerton Hong Kong.
Apakah ada WNI yang menjadi korban dari topan super Ragasa pada hari ini?
