Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Sumber Gambar: secondglobe.com

Artikel ini merupakan artikel peserta kompetisi menulis #WorthyStory yang diadakan oleh IDNtimes.com. Kalau kamu ingin artikelmu eksis seperti ini, yuk ikutan kompetisi menulis #WorthyStory sekarang juga. Informasi lebih lengkapnya, kamu bisa cek di sini.


Saudi Arabia

Kota Mekkah, yang berada di negara Saudi Arabia. Tempat bertemunya jutaan umat Muslim dari berbagai daerah bahkan berbagai negara. Bagi umat muslim di seluruh dunia, bisa menunaikan ibadah haji adalah harapan yang luar biasa besar. Pergi ke tanah suci atau rumah Tuhan. Di mana di tempat itu semua doa pasti lebih cepat dikabulkan.

Ini adalah tempat tujuan utama yang saya ingin kunjungi. Selain karena ingin menyempurnakan rukun Islam, saya juga ingin lebih mendalami agama saya secara utuh.

Saya juga ingin belajar lebih banyak di sana. Ingin mengenal jutaan muslim yang ada ditempat itu. Karena menurut saya, di zaman sekarang kebanyakan orang hanya memprioritaskan hal duniawi sehingga menyampingkan urusan spiritualitas.

Apabila saya bisa diberi kesempatan kesana, saya ingin lebih berlama-lama beribadah kepadaNya dan juga meningkatkan spiritualitas diri saya.

Republik Ceko

Lebih tepatnya, tempat yang ingin saya kunjungi adalah kota Prague (re: Praha). Semenjak SMP, saya suka melukis dan menurut saya, Praha merupakan salah satu kota yang selalu membuat saya terinspirasi agar saya selalu semangat untuk melukis.

Selain itu, di kota ini juga lahir banyak musisi musik klasik dan juga seniman-seniman hebat yang membuat saya makin mencintai musik klasik dan juga karya seni yang lain. Foto di atas merupakan Kastil Praha (Pražský hrad) merupakan tempat wajib yang dikunjungi oleh para wisatawan, begitupun saya.

Kalau ada kesempatan untuk berkunjung ke Praha, tempat pertama yang ingin saya kunjungi adalah Kastil Praha. Kastil Praha ini juga merupakan kompleks kastil terluas di dunia versi Guinness Book of World Records. Dengan luas mencapai 70.000 m2.

Jepang

Jepang terkenal dengan kepintaran dan kejeniusan masyarakatnya. Banyak ahli-ahli robotic yang berasal dari negara tersebut. Sehingga negara ini tidak bisa diragukan lagi masalah teknologinya.

Ada salah satu kota di Jepang yang benar-benar ingin saya kunjungi, yaitu kota Sapporo yang merupakan ibukota dari Hokkaido. Selain karena Sapporo terkenal dengan tempat wisatanya, seperti Sapporo International Ski Place, Clock Tower (Tokei-dei), dan Taman Seni Sapporo, Sapporo juga terkenal dengan kulinernya yang enak-enak.

Waktu itu saya sempat menonton beberapa tayangan kuliner di Sapporo, salah satu yang sangat menggugah saya sampai ingin makan adalah Parfait yang sangat besar bisa dimakan untuk 3-5 orang yang di jual di Yukijirushi Parlor. Selain Parfait di tempat ini juga dijual berbagai macam dessert.

Tempat selanjutnya yang ingin sekali saya kunjungi adalah Sapporo Sweets Café. Terbayangkan oleh kalian dari namanya saja, Sapporo Sweets Café menjual apa? Yap! Menjual berbagai macam cake dan roti yang dijual dari berbagai tempat di Sapporo.

Selain karena rasa cake di sini enak-enak, bentuknya juga menarik sehingga membuat pembeli merasa sayang jika cake nya dimakan.

Tempat kuliner yang tidak boleh terlewatkan bila berkunjung ke Sapporo adalah Hanamaru. Di tempat ini menjual makanan khas Jepang. Ya, apalagi kalau bukan sushi. Hanamaru merupakan tempat menjual sushi yang terkenal di Hokkaido.

Selain karena memang rasa makanan disini enak dan lezat, harga sushi disini juga tergolong murah sehingga dapat terjangkau oleh semua kalangan, dan suasana restaurant ini juga menyenangkan, worthed kalau kita bisa ke Hanamaru.

Spanyol

Default Image IDN

Barcelona FC, merupakan klub sepak bola favorit saya dan juga merupakan klub bola yang besar di Spanyol bahkan di Eropa. Saya ingin sekali mengunjungi Camp Nou dan melihat para pemain Barcelona bertanding disana.

Selain Camp Nou di Barcelona, di Spanyol juga banyak tempat-tempat yang menarik untuk dikunjungi seperti Istana Al-Hambra di Andalusia, dan juga bisa berkunjung ke salah satu pantai terbaik di Eropa, La Concha di San Sebastian.

#WorthyStory

Default Image IDN

Editorial Team