Perairan seperti danau, waduk, sungai, atau rawa jadi daerah yang banyak dihuni hewan. Diantara banyaknya hewan di perairan belut jadi salah satu yang cukup sering ditemui. Belut sendiri bisa hidup di berbagai jenis perairan mau itu air tawar, air payau, sampai air laut. Tiap spesies belut juga punya ciri fisik, ukuran, kebiasaan, dan adaptasi yang berbeda dalam upaya menyesuikan diri dengan lingkungannya.
Salah satu contohnya dapat kita lihat dari belut moray, sebagai belut yang hidup di laut hewan ini punya segudang adaptasi. Tubuh yang berwarna-warni, ukuran yang besar, gigi yang tajam, dan kemampuan berenang yang andal jadi beberapa adaptasinya. Di Indonesia juga ada berbagai jenis belut moray yang bisa ditemukan dari Sabang sampai Merauke dan kali ini kita akan membahas beberapa diantaranya!