Jakarta, IDN Times - Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan bertekad mempertahankan momentum apik akhir 2025 untuk menyambut musim 2026. Alwi akan memulai musim 2026 dengan turun bertanding di Malaysia Open.
Alwi mengungkapkan perasaannya memulai musim dengan ajang BWF Super 1.000 tersebut. “Bangga bisa masuk Super 1.000 dari awal tahun,” kata Alwi dalam keterangan tertulis.
