Anthony Ginting Dipastikan Comeback di China Open 2023

Jakarta, IDN Times - Anthony Sinisuka Ginting dipastikan comeback memperkuat Tim Indonesia di China Open 2023. Ginting terlihat ikut bertolak ke China demi melakoni turnamen BWF Super 1000 itu yang digelar sejak 5 hingga 10 September 2023 di Olympic Sports Center Gymnasium, Changzhou.
Ginting sebelumnya absen di Kejuaraan Dunia 2023 lalu, lantaran masih dalam suasana berduka karena wafatnya ibunda. Kini, dia mengaku sudah siap bertarung kembali setelah menjalani masa berduka.
1. Gak ada yang beda
Tentu, kehadiran Ginting cukup dinantikan Tim Indonesia. Sebab, dia menjadi andalan dan diharapkan bisa bersaing demi memperebutkan gelar dan mengakhiri tren buruk Merah Putih di lima turnamen terakhir.
Hanya saja, kali ini Ginting harus bekerja lebih keras. Dia absen di Kejuaraan Dunia 2023 dan perlu mendongkrak kembali level kompetisinya.
"Saya hanya absen di satu turnamen, jadi secara garis besar tidak ada perbedaan yang signifikan. Maksudnya, secara persiapan juga sudah baik. Tidak ada kendala. Puji Tuhan, juga hari ini berangkat dalam keadaan sehat," kata Ginting mengutip siaran resmi PBSI.
2. Belajar dari Kejuaraan Dunia
Meski absen, Ginting ternyata tetap memantau Kejuaraan Dunia 2023 lalu yang berlangsung di Denmark. Ginting mengaku memetik pelajaran soal persaingan sektor tunggal putra dunia saat ini.
"Saya bisa lihat dan belajar, persaingan di sektor tunggal putra sangat ketat. Tidak bisa diprediksi siapa yang juara. Jadi, saya berharap nanti bisa memberikan yang terbaik di China. Bukan hanya dari segi hasil, tapi juga performa," kata Ginting.
3. Sudah dinanti laga berat di babak pertama
Ginting boleh saja berstatus unggulan kedua di China Open 2023. Namun, ranking dua tunggal putra dunia itu langsung menjalani laga berat di putaran pertama China Open 2023.
Ginting akan berduel dengan wakil Jepang, Kanta Tsuneyama, di babak 32 besar. Meski secara ranking terbilang unggul, namun secara head to head, Ginting tertinggal tipis 3-4 dari Kanta.
Keduanya terakhir bersua pada laga Japan Open 2023. Kala itu, Ginting kalah dua game langsung, 13-21, 18-21.
Laga Ginting kontra Kanta terbilang panas. Keduanya masih ketat saling mengalahkan dan laga selalu berlangsung dalam dua game saja pada tujuh pertemuannya.