youtube.com/Nice Camera Badminton!
Siapa yang tidak mengenal pebulutangkis tunggal putra andalan Indonesia ini, Taufik Hidayat. Atlet kelahiran Bandung, 10 Agustus 1981 ini salah satu pebulutangkis terbaik Indonesia. Prestasi di ajang Asian Games dengan meraih emas dua kali berturut-turut pada tahun 2002 dan 2006 serta peraih emas di Olimpiade Athena 2004. Berikut beberapa prestasi yang diraih oleh suami Ami Gumelar ini:
- 1998: Juara Brunei Open
- 1999: Juara Indonesia Open, Juara SEA Games
- 2000: Juara Indonesia Open, Juara Malaysia Open, Juara Kejuaraan Asia
- 2001: Juara Singapore Open
- 2002: Juara Sanyo-BNI Maybank Indonesia Open, Juara Taiwan Open, Juara Asian Games
- 2003: Juara Sanyo-BNI Maybank Indonesia Open
- 2004: Juara Indonesia Open, Juara Kejuaraan Asia, Juara Olimpiade
- 2005: Juara Singapore Open, Juara Kejuaraan Dunia
- 2006: Juara Indonesia Open, Juara Asian Games
- 2007: Juara Kejuaraan Asia, Juara SEA Games
- 2008: Juara Macau Open
- 2009: Juara US Open, Juara India Open
- 2010: Juara Canada Open, Juara Indonesia GP Gold, Juara French Open SS
Taufik Hidayah resmi pensiun di tahun 2013. Di konferensi persnya saat itu, Taufik menyerahkan tongkat estafetnya kepada salah satu tunggal putra Indonesia yaitu Jonatan Christie. Semoga tidak hanya prestasi Asian Games saja, tapi prestasi lainnya juga bisa diraih tunggal putra Indonesia di turnamen-turnamen selanjutnya.
Siapa pasangan ganda putra Indonesia yang paling sukses di All England? | Pasangan Tjun Tjun dan Johan Wahyudi sukses menjuarai All England sebanyak 6 kali di era 1970-an, menjadikan mereka salah satu ganda putra terbaik Indonesia. |
Siapa pasangan ganda putra Indonesia pertama yang juara All England? | Christian Hadinata dan Ade Chandra adalah pasangan ganda putra Indonesia pertama yang meraih gelar All England pada awal 1970-an. |
Ganda putra Indonesia mana yang pernah mencapai final Olimpiade? | Eddy Hartono dan Rudy Gunawan pernah mencapai final ganda putra Olimpiade Barcelona 1992 dan juga meraih gelar All England. |
Siapa pasangan ganda putra Indonesia peraih emas Olimpiade pertama? | Ricky Subagja dan Rexy Mainaky menjadi pasangan ganda putra Indonesia pertama yang meraih medali emas Olimpiade pada Atlanta 1996. |
Pasangan ganda putra Indonesia mana yang meraih emas Olimpiade Sydney 2000? | Candra Wijaya dan Tony Gunawan menyabet medali emas ganda putra di Olimpiade Sydney 2000, mencatatkan sejarah besar bagi Indonesia. |