Jakarta, IDN Times - Ganda putra dan campuran Indonesia menorehkan raihan apik di Indonesia Masters 2026. Hal itu tak lepas dari performa ciamik yang dipertontonkan wakil-wakil Merah Putih di ajang tersebut.
Dari ganda putra, dua wakil Indonesia akan saling adu di 16 besar. Hal serupa juga terjadi di ganda campuran. Itu berarti, setidaknya akan ada satu wakil Indonesia di perempat final Indonesia Masters 2026 dari dua nomor itu.