Putri Kusuma Wardani (pbsi.id)
Satu-satunya tunggal putri Indonesia juga harus terhenti di babak delapan besar Malaysia Masters 2024. Putri Kusuma Wardani takluk atas tunggal putri Thailand, Busanan Ongbamrungphan. Wakil andalan Indonesia ini kalah melalui pertarungan tiga set dengan skor 12-21, 23-21, dan 16-21 dalam durasi 1 jam 14 menit.
Ini merupakan kekalahan ketiga beruntun bagi Putri atas tunggal putri Thailand tersebut. Putri belum bisa pecah telur dari tiga pertemuan mereka. Sebelumnya, Putri juga kalah dua set langsung pada ajang Piala Uber 2020 dan Orleans Masters 2021.
Dari keempat wakil Merah Putih yang berlaga di babak 8 besar Malaysia Masters 2024, hanya Rinov/Pitha yang berhasil menembus babak semifinal, itu pun dengan menyingkirkan rekan senegara. Akankah Rinov/Pitha menyumbangkan gelar untuk Indonesia di ajang ini?