Toronto Raptors sempat terpuruk dalam 3 musim terakhir sehingga gagal lolos ke playoff. Namun, mereka mulai menunjukkan kebangkitan di NBA 2025/2026. Raptors mampu mencatat 10 kemenangan dan 5 kekalahan per 21 November 2025. Raptors pun tengah bersaing di papan atas klasemen Wilayah Timur dengan menduduki posisi kedua.
Peningkatan performa yang dialami Raptors tentu tidak serta-merta terjadi. Ada beberapa faktor yang melandasi hal tersebut. Lantas, apa yang membuat Toronto Raptors gemilang pada awal musim NBA 2025/2026?
