FIA menggelar FIA Prize Giving 2022 di Bologna, Italia, pada Jumat (9/12/2022). Acara tahunan ini bertujuan memberi penghargaan kepada orang-orang terbaik, termasuk pembalap, petinggi, dan pihak-pihak terkait di seluruh ajang balap kendaraan beroda empat naungan FIA.
Formula 1 jadi salah satu kategori balap mobil beroda empat. Pada acara tersebut, Max Verstappen menerima trofi juara dunia pembalap Formula 1 2022.
Berikut ini adalah momen Max Verstappen dalam acara FIA Prize Giving 2022.