Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Perkumpulan Besar Padel Indonesia (PBPI), Galih Dimuntur Kartasasmita, menegaskan ingin mendorong agar padel bisa jadi cabang olahraga (cabor) ekshibisi di SEA Games 2025.
"Kami akan berupaya setidaknya padel bisa ekshibisi (di SEA Games 2025), karena untuk pendaftaran cabor utama sudah tutup. Untuk ekshibisi, bisa apa tidaknya sedang kami coba," kata Galih di Jakarta, Selasa (21/1/2025).