Jakarta, IDN Times - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) menggelar seleksi terbuka untuk posisi Deputi Bidang Pengembangan Industri Olahraga. Seleksi ini terbuka bagi aparatur sipil negara (ASN) maupun kalangan profesional.
Rangkaian seleksi ini berlangsung dalam delapan tahap. Tahapan pertama yaitu pengumuman perihal seleksi ini mulai 2 Februari 2026. Tahapan ini meliputi pengumuman persyaratan dan peraturan seleksi, yang akan disampaikan melalui laman resmi Kemenpora dan laman Badan Kepegawaian Negara (BKN).
