Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Honduras dalam laga pamungkas Grup H Piala Dunia U-17 2025, Senin (10/11/2025) malam WIB. Duel ini menjadi momen penentuan nasib bagi Garuda Muda
Evandra Florasta dan kawan-kawan tak punya pilihan selain menang. Tambahan tiga poin menjadi harga mati bagi mereka, untuk menjaga peluang mengamankan tiket delapan besar di klasemen mini peringkat tiga terbaik.
