Liverpool benar-benar mengawali musim 2022/2023 dengan buruk. Di English Premier League (EPL), The Reds untuk sementara terpuruk di peringkat kesembilan setelah dua belas pekan. Terbaru, Liverpool dua kali kalah beruntun dari Nottingham Forest dan Leeds United yang sedang menghuni papan bawah EPL.
Dengan demikian, Liverpool sudah menelan lima kekalahan di semua ajang musim ini. Jumlah itu bahkan sudah melebihi seluruh kekalahan mereka sepanjang musim 2021/2022 lalu. Inilah daftar kekalahan yang telah diderita Liverpool pada awal musim ini.
