Juventus merupakan salah satu klub raksasa Italia. Pada musim panas 2023, mereka juga berbenah untuk menghadapi musim 2023/2024. Sejumlah pemain telah ditargetkan untuk memperkuat tim. Salah satu pemain yang telah diresmikan adalah Moise Kean.
Juventus memutuskan mempermanenkan sang pemain dari Everton. Namanya menambah daftar pemain terakhir yang direkrut Juventus dari klub Premier League. Setidaknya, ada lima pemain terakhir yang digaet Juventus dari klub Premier League.