Tottenham Hotspur berhasil melaju ke perempat final Liga Europa (UEL) 2024/2025 setelah mengalahkan AZ Alkmaar 3-0 di leg kedua 16 besar pada 13 Maret 2025. Wilson Odobert menjadi bintang kemenangan The Lilywhites dengan menorehkan brace di laga ini. Ia menambah deretan pemain muda Tottenham yang bersinar kala tampil di UEL.
Pelatih Tottenham, Ange Postecoglu, memanfaatkan UEL untuk memberikan kesempatan bermain kepada para pemain muda. Sebagian besar dari mereka mampu tampil impresif dengan mencetak gol. Termasuk Odobert, berikut lima pemain Tottenham yang mencetak gol di UEL per Maret 2025.