Atletico Madrid belum mendatangkan pemain baru pada bursa transfer musim panas 2024. Namun, klub LaLiga Spanyol itu sudah melepas sedikitnya delapan pemain. Salah satunya Caglar Soyuncu, bek tengah asal Turki. Soyuncu memilih pulang ke negaranya untuk merapat ke Fenerbahce.
Soyuncu sudah dilepas Atletico Madrid meski baru bergabung pada musim panas 2023. Artinya, pria 28 tahun itu hanya menghabiskan satu musim di Atletico Madrid. Pengalaman serupa pernah dirasakan beberapa pemain Los Colchoneros. Inilah lima pemain di antaranya beserta alasan mereka tak bertahan lama.