Tugas utama striker adalah mencetak gol. Namun, karena taktik sepak bola yang semakin fleksibel, tidak sedikit pelatih yang memanfaatkan mereka untuk hal lain. Contohnya adalah menjadi pemantul bola atau pembuka ruang bagi pemain lain.
Hasilnya, banyak judu gedor yang akhirnya juga menjadi pelayan alias pencipta peluang. Hal ini bisa kita lihat dari lima penyerang dengan jumlah assist terbanyak di liga top Eropa pada musim ini.
