Jakarta, IDN Times - Memenangi Piala Dunia adalah impian bagi semua orang, tak terkecuali Cristiano Ronaldo. Namun, ada sebuah klaim yang menyebut pria yang akrab disapa CR7 itu tak akan bisa memenangi ajang tersebut, seperti Lionel Messi.
Klaim itu diucapkan oleh kiper Uruguay, Fernando Muslera. Dia mengungkapkan, Ronaldo tak akan bisa jadi juara Piala Dunia, termasuk di edisi 2026 yang akan dihelat di Amerika Serikat, Meksiko, dan Kanada.
