Jakarta, IDN Times - Kecerobohan fans Barcelona menjadi sorotan saat mendukung tim kesayangannya kontra Club Brugge dalam lanjutan Liga Champions musim 2025/26, Kamis (6/11/2025) dini hari WIB. Tingkah konyol mereka membuat bus gandeng yang ditumpanginya terbakar.
Insiden itu terjadi beberapa jam sebelum kick-off, di jalan tol yang tak jauh dari Brugges. Dalam perjalanannya ke Jan Breydel Stadium, Belgia, fans Barcelona nekat menyalakan flare di dalam bus.
