Isak memiliki awal yang lambat di Liverpool. Tercatat, Isak hanya mencetak satu gol dalam delapan pertandingan pertamanya untuk The Reds.
Perkembangannya di Liverpool terjeda saat mengalami cedera pangkal paha bulan lalu saat Isak dipaksa keluar dalam babak pertama duel Liverpool kontra Eintracht Frankfurt di Liga Champions.
Setelah melewatkan empat pertandingan dan duduk di bangku cadaan saat Liverpool kalah 0-3 dari Manchester City, Isak kembali dari cedera untuk berlaga membela negaranya, Swedia, dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026. Isak menjadi pemain pengganti pada menit ke-62. Isak merasa kondisinya sudah bisa kembali dibawa menjalani pertandingan. Namun Isak tak menampik ada rasa frustrasi pada dirinya.
“Itu sekitar setengah jam. Rasanya baik-baik saja. Saya merasa ada reaksi yang baik di tubuh saya setelah pertandingan,” kata Isak mengutip Mirror.
“Semoga saya bisa bermain dengan baik di pertandingan berikutnya. Selalu membuat frustrasi ketika Anda cedera,” sambung dia.