TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Klub Wout Weghorst sebelum Manchester United, Bagaimana Kariernya?

Penyerang baru Manchester United

Wout Weghorst (premierleague.com)

Manchester United berhasil mendatangkan pemain baru pada bursa transfer musim dingin 2023. Pemain tersebut adalah Wout Weghorst yang berposisi sebagai penyerang. Pemain asal Belanda ini didatangkan MU dengan status pinjaman dari Burnley. 

Nama pemain yang satu ini mungkin kalah mentereng dibanding pemain top lain. Wajar saja, Weghorst belum pernah membela klub elite Eropa. Hingga saat ini, pemain berusia 30 tersebut telah membela delapan klub, termasuk Setan Merah.

Mana saja lima klub terakhir yang pernah dibela Wout Weghorst sebelum gabung Manchester United?

1. Besiktas

Wout Weghorst membela Besiktas (twitter.com/Besiktas)

Klub terakhir Wout Weghorst sebelum gabung Manchester United adalah Besiktas. Sama seperti MU, klub asal Turki tersebut juga merekrut Weghorst sebagai pemain pinjaman dari Burnley. Weghorst sendiri membela Besiktas sejak awal musim 2022/2023.

Meski hanya setengah musim berseragam Besiktas, penampilan Weghorst terbilang cukup memuaskan. Dia mencatatkan 18 penampilan bersama Besiktas. Sebagai seorang penyerang, pemain asal Belanda ini menorehkan 9 gol dan 4 assist.

Baca Juga: Profil Wout Weghorst, Striker Belanda Pengganti CR7 di MU

2. Burnley

Wout Weghorst berseragam Burnley (premierleague.com)

Burnley menjadi klub yang saat ini tercatat sebagai pemilik Wout Weghorst. Klub Inggris yang satu ini memboyong Weghorst pada musim dingin 2022. Saat itu, Burnley merekrutnya dari Wolfsburg dengan mahar 17,5 juta euro atau setara dengan Rp285 miliar.

Dengan penampilan apiknya bersama Wolfsburg, Weghorst tentu diharapkan bisa bersinar bersama Burnley. Namun, sayangnya performa Weghorst bersama Burnley kurang memuaskan sehingga dia lebih banyak dipinjamkan ke klub lain.

Sejauh ini, Weghorst telah membela Burnley dalam 20 pertandingan. Dia hanya mampu menorehkan 2 gol dan 3 assist dari sejumlah catatan pertandingan itu.

3. VfL Wolfsburg

Wout Weghorst saat membela Wolfsburg (twitter.com/VfL_Wolfsburg)

Klub ketiga dalam daftar ini adalah Wolfsburg. Bisa dibilang, Weghorst mencapai puncak kariernya bersama klub asal Bundesliga ini. Pemain yang kini berusia 30 tahun tersebut bergabung bersama Wolfsburg pada musim panas 2018. Saat itu, Wolfsburg memboyongnya dari klub Belanda, AZ Alkmaar.

Weghorst menjelma menjadi penyerang tajam bersama Wolfsburg yang memboyongnya. Sebelum hengkang ke Burnley, Weghorst mencatatkan 144 penampilan bersama Wolfsburg. Dari penampilannya tersebut, dia sukses mengoleksi 70 gol dan 22 assist. 

4. AZ Alkmaar

Wout Weghorst (twitter.com/AZAlkmaar)

Sebagai pemain Belanda, Wout Weghorst mengembangkan kariernya bersama klub lokal sebelum menjajal liga negara lain. Klub Belanda terakhir yang dia bela adalah AZ Alkmaar. Penampilan apik Weghorst bersama AZ Alkmaar mungkin menjadi alasan Wolfsburg tertarik memboyongnya.

Weghorst sendiri membela klub Belanda yang satu ini sejak musim panas 2016. Meski hanya 2 musim, Weghorst menunjukkan kontribusi yang cukup memuaskan. Dari 86 pertandingan yang dimainkan, dia menorehkan 45 gol dan 13 assist.

Baca Juga: 5 Pemain Top yang Masuk Radar Manchester United pada Januari 2023

Verified Writer

Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya