Jakarta, IDN Times - Tim promosi Wolverhampton Wanderers bersiap menyambut kedatangan tamu berat di kandangnya pada tengah pekan ini. Di lanjutan pekan ke-32 Premier League, kuda hitam musim ini tersebut akan menyambut Manchester United di Molineux Stadium.
Bagi Setan Merah sendiri, Wolves adalah lawan yang merepotkan. Dari dua pertemuan keduanya di musim ini, United tidak pernah mampu mengalahkan Ruben Neves dan kolega baik di Old Trafford mau pun di Molineux, pada ajang Piala FA lalu.
