Jakarta, IDN Times - Bagi Arsenal, Atletico Madrid pernah jadi momok. Itu terjadi saat semifinal Liga Europa 2017/18. Namun sekarang, mereka tak perlu takut lagi dengan klub yang satu kota dengan Real Madrid ini.
Dalam matchday ketiga fase liga Liga Champions 2025/26, Arsenal berhasil mengalahkan Atletico Madrid dengan skor telak 4-0 di Emirates Stadium, Rabu (22/10/2025) dini hari WIB. Atletico bukan lagi momok bagi Arsenal.