RB Salzburg merupakan tim yang bermain di kasta tertinggi Liga Austria. Tim ini dikenal mampu melahirkan pemain-pemain potensial, seperti seperti Sadio Mane, Naby Keita, dan Erling Haaland. Oleh karena itu, banyak tim-tim besar Eropa yang mengincar pemain RB Salzburg.
Salah satu yang ramai diperbincangkan akhir-akhir ini adalah Benjamin Sesko. Pemain asal Slovenia ini digadang-gadang sebagai sosok penerus Erling Haaland.