Jakarta, IDN Times - Manchester United selangkah lebih dekat untuk mendapatkan pelatih baru. Sosok Michael Carrick digadang-gadang akan jadi pelatih baru Setan Merah. Hal ini diungkapkan pakar transfer, Fabrizio Romano dalam akun Instagramnya (fabriziorom).
“Manchester United mengadakan pembicaraan positif dengan Michael Carrick sebagai pelatih baru,” ujar Fabrizio pada Senin (12/1/2026) pagi WIB.
