Jakarta, IDN Times - Chelsea telah memecat Enzo Maresca dari kursi manajer pada Kamis (1/1/2026). Perpisahan itu hanya empat hari jelang melawat ke markas Manchester City dalam lanjutan Premier League musim 2025/26, Senin (5/1/2026).
Pemecatan ini tentu memperburuk kondisi The Blues yang performanya sedang mengalami turbulensi. Mereka kehilangan sosok penting, di tengah persiapannya menghadapi tim yang sedang mendominasi Premier League dalam 14 tahun terakhir
Publik masih menantikan siapa yang akan menggantikan peran Maresca dalam laga tersebut. Sebab, dalam keterangan perpisahannya, Chelsea belum menunjuk sosok caretaker, atau pelatih sementara.
