Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
ilustrasi bola Piala Dunia
ilustrasi bola Piala Dunia (pixabay.com/jarmoluk)

Intinya sih...

  • Timnas Norwegia lolos ke Piala Dunia 2026 setelah menjuarai Grup I babak kualifikasi zona Eropa dengan poin sempurna.

  • John Arne Riise, John Carew, Steffen Iversen, Morten Gamst Pedersen, dan Brede Hangeland adalah lima pemain Norwegia yang tak pernah tampil di Piala Dunia meski punya karier gemilang.

  • Mereka gagal meloloskan negaranya ke Piala Dunia hingga tak pernah tampil di sana. Namun, mereka pasti akan mendukung penuh negaranya untuk berprestasi di Piala Dunia 2026.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Timnas Norwegia berhasil lolos ke Piala Dunia 2026. Kepastian itu didapat setelah Norwegia menjuarai Grup I babak kualifikasi zona Eropa dengan poin sempurna. Mereka mengungguli juara dunia empat kali, Italia, yang harus puas finis sebagai runner-up dan lanjut ke babak playoff.

Norwegia pun akan berlaga di Piala Dunia untuk pertama kalinya sejak 1998. Selama absen dari turnamen paling akbar tersebut, Norwegia sebenarnya sempat memiliki banyak pemain bintang. Namun, mereka gagal meloloskan negaranya ke Piala Dunia hingga tak pernah tampil di sana. Inilah lima pemain di antaranya.

1. John Arne Riise masih merupakan pemain dengan caps terbanyak di Timnas Norwegia

Pertama, ada John Arne Riise, bek kiri legendaris Norwegia. Banyak orang mengenal Riise sebagai legenda Liverpool. Pasalnya, ia pernah membela The Reds pada 2001–2008 dan memenangi tujuh trofi. Riise juga amat diandalkan negaranya. Ia bahkan punya catatan penampilan terbanyak di Timnas Norwegia hingga kini, yaitu 110 caps.

Sayangnya, seluruh penampilan Riise di timnas hanya terjadi di babak kualifikasi dan laga persahabatan. Ia tak pernah tampil di Piala Dunia maupun Piala Eropa. Riise sebenarnya dibawa Timnas Norwegia ke Piala Eropa 2000. Namun, Riise yang saat itu baru berusia 19 tahun hanya duduk di bangku cadangan sepanjang turnamen.

2. John Carew adalah salah satu pencetak gol terbanyak bagi Norwegia

John Carew juga adalah salah satu pemain paling berpengaruh dalam sejarah Timnas Norwegia. Carew mencatat 91 caps selama aktif bermain. Namun, yang paling menonjol adalah jumlah golnya bagi timnas. Striker yang pernah bersinar di Aston Villa itu mencetak 24 gol hingga menjadi top skor keenam dalam sejarah Timnas Norwegia.

Sayangnya, Carew pun tak pernah tampil di Piala Dunia. Ia baru debut bersama timnas pada November 1998, alias saat Piala Dunia 1998 telah berakhir. Namun, nasib Carew terbilang masih lebih baik dari John Arne Riise. Carew sempat bermain dalam tiga laga fase grup Piala Eropa 2000 meski tak mencetak gol.

3. Steffen Iversen adalah pencetak satu-satunya gol Norwegia di Piala Eropa

Steffen Iversen juga baru debut di Timnas Norwegia setelah Piala Dunia 1998 selesai. Namun, ia pun menjadi bagian skuad Norwegia di Piala Eropa 2000. Iversen dibawa setelah tampil tajam bersama Tottenham Hotspur pada 1999/2000. Ia menjadi top skor Tottenham pada musim tersebut dengan 17 gol.

Ketajaman Iversen pun muncul di Piala Eropa 2000. Ia mencetak gol kemenangan Norwegia atas Spanyol dengan skor 1-0 pada laga pertama fase grup. Sayangnya, Norwegia tumpul dan gagal menang dalam dua laga berikutnya hingga tersingkir. Iversen pun masih menjadi satu-satunya pencetak gol Norwegia di Piala Eropa.

4. Morten Gamst Pedersen populer di EPL dan mencatat 83 caps bersama Norwegia

Morten Gamst Pedersen adalah gelandang Norwegia yang pernah populer di English Premier League (EPL). Pedersen membela Blackburn Rovers pada 2004–2013 dan melakoni 259 penampilan di EPL. Ia juga sukses mencetak 34 gol di EPL, termasuk gol-gol tendangan jarak jauh yang menjadi ciri khasnya.

Karier Pedersen di level internasional juga cukup bagus. Ia membela Timnas Norwegia pada 2004–2014 dan mencatat 82 caps serta 17 gol. Pedersen sempat berperan penting saat Norwegia tampil apik di Kualifikasi Piala Dunia 2006. Mereka berhasil mencapai babak playoff, tetapi gagal melewati adangan Republik Ceko.

5. Brede Hangeland turut meloloskan Norwegia ke Piala Dunia 2026

Satu nama lagi adalah Brede Hangeland, bek tengah Norwegia yang juga lama berkarier di Inggris. Ia membela Fulham pada 2008–2014 lalu Crystal Palace selama 2 musim berikutnya. Secara total, Hangeland tampil 238 kali di EPL. Meski tak pernah meraih trofi, ia sempat turut membawa Fulham ke final Liga Europa 2009/2010.

Bersama timnas, Hangeland menjadi bek tengah andalan pada 2002–2014 hingga mencatat 91 caps. Ia tak pernah meloloskan Norwegia ke turnamen mayor sebagai pemain. Namun, Hangeland berhasil melakukannya setelah gantung sepatu. Ia adalah bagian tim manajerial Timnas Norwegia yang lolos ke Piala Dunia 2026.

Lima pemain Norwegia di atas tak pernah tampil di Piala Dunia meski punya karier gemilang. Kini, mimpi mereka berhasil diteruskan para juniornya. Mereka pasti akan mendukung penuh negaranya untuk berprestasi di Piala Dunia 2026.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team