Jakarta, IDN Times - Newcastle United agaknya tak mau sekadar numpang di Liga Champions 2025/26. Baru-baru ini, mereka berhasil menorehkan catatan apik, menegaskan gebrakan mereka di ajang ini.
Pada Kamis (6/11/2025) dini hari WIB, Newcastle berhasil menumbangkan Athletic Bilbao dalam matchday keeempat fase liga Liga Champions 2025/26. Kemenangan ini menghadirkan catatan menarik bagi mereka.
