Bukayo Saka mengalami cedera paling parah dalam kariernya pada awal 2025. Winger Arsenal asal Inggris itu menepi selama 3 bulan pertama karena cedera hamstring. Selain memangkas jumlah penampilannya, kondisi itu juga sedikit banyak memengaruhi performa Saka. Meski sudah pulih, ketajaman Saka dalam mencetak gol menurun.
Saka pernah membuat 41 gol dalam 3 musim English Premier League (EPL) pada 2021–2024. Namun, ia belum mampu mencapai rasio itu lagi setelah cedera. Sepanjang 2025, Saka hanya mencetak 5 gol dalam 26 penampilan di EPL. Inilah ulasan kelima gol tersebut.
