Jakarta, IDN Times – Timnas Indonesia akan menjalani duel hidup-mati melawan China di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (5/6/2025) malam WIB. Laga ini menjadi penentu nasib kedua tim di fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Situasi tersebut membuat duel malam nanti diprediksi akan berjalan ketat. Timnas tak punya pilihan selain menang, demi menjaga peluang finis di peringkat ketiga atau keempat.