Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia U-23 bakal melawan Turkmenistan dalam laga pamungkas Grup K Kualifikasi Piala Asia 2024, Selasa (12/9/2023) malam WIB. Stadion Manahan, Solo, bisa menjadi saksi Garuda Muda mencetak sejarah lolos ke Piala Asia U-23 untuk pertama kalinya.
Kemenangan tentu jadi target utama Timnas U-23. Dilihat dari peta kekuatan, di atas kertas Timnas U-23 bisa meraihnya. Tapi, hasil imbang saja sudah cukup membuat Timnas U-23 lolos, karena unggul selisih gol atas Turkmenistan.