Jakarta, IDN Times - Ini pertanyaan sederhana, tapi belum ada jawabannya: Siapa sanggup kalahkan Juventus di Serie A musim ini? Tim-tim mapan Serie A lain sudah mencoba mulai dari Napoli, AC Milan, Inter Milan, hingga Lazio, tak ada yang bisa. Hanya si liliput, Genoa, yang bisa menahan laju kencang Cristiano Ronaldo dan kolega.
Dan di pekan ke-17, Juventus yang mengoleksi 15 kemenangan dan 1 hasil imbang dalam 16 pekan Serie A yang sudah berjalan, akan dijamu Serigala Ibu Kota, AS Roma. Pertanyaannya, bisa apa Il Lupi yang tercecer di peringkat 7 klasemen, kala bertandang ke kandang Si Nyonya Tua?
